Senin, 09 April 2012

Partai Golkar akan Gelar Orientasi Fungsionaris

H Rahmad Satria, SH, MH
DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak punya sejumlah program kaderisasi dan konsolidasi partai menyongsong Pemilu 2014. Setelah sukses menggelar Karakterdes, partai berlambang pohon beringin ini menggelar Orientasi Fungsionaris Partai Golkar di Gedung Kartini Mempawah, pada (9/4) malam.
Kesiapan pelaksanaan Orientasi Fungsionaris Partai Golkar ini disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak, H Rahmad Satria, SH, MH. “Senin malam (hari ini, red) Orientasi Fungsionaris Partai Golkar akan dibuka. Kegiatan ini rencananya dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Kalbar, H Morkes Effendi, dan diikuti ratusan kader dan pengurus Partai Golkar,” katanya.
Kegiatan Orientasi Fungsionaris Partai Golkar, jelas Rahmad, merupakan salahsatu program DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak, selain untuk mempersiapkan kader-kader handal dan berkualitas yang menyebar di seluruh wilayah Kabupaten Pontianak, juga merupakan salahsatu syarat bagi kader atau pengurus Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon legislatif.
“Usai mengikuti orientasi, peserta akan mendapatkan sertifikat diklat sebagai salahsatu syarat mengajukan diri untuk maju sebagai caleg pada Pemilu 2014 mendatang,” ujarnya.
Selama mengikuti Orientasi Fungsionaris Partai Golkar, tambah Rahmad, peserta akan mendapatkan materi tentang karya kekaryaan, paradigma dan platform Partai Golkar, sejarah berdirinya Partai Golkar, serta hal-hal yang menyangkut program partai ke depan.
“Selain itu, saat pembukaan nanti, kita juga mengagendakan acara dialog bersama tokoh Kalbar, yakni H Morkes Effendi yang juga Calon Gubernur Kalbar,” ucapnya.
Rahmad berharap, selama ikut Orientasi Fungsionaris Partai Golkar para peserta bisa memahami bahwa tujuan Partai Golkar sama dengan tujuan berdirinya negara Indonesia. Partai Golkar tidak bisa dipisahkan dengan tujuan yang tersirat dari negara Indonesia, karena apa yang menjadi tujuan Partai Golkar sama persis dengan tujuan bangsa ini.
“Para kader dan fungsionaris Partai Golkar harus pahami keberadaannya sebagai fungsionaris yang harus mengabdi untuk bangsa dan negara sesuai hakekat tujuan negara Indonesia,” ucapnya.

0 comments: