Ketua Askab PSSI Mempawah, Rahmad Satria, menyerahkan tropi kepada Kesebelasan Persegal Galang yang menjadi juara |
Kesebelasan Persegal Desa Galang berhasil menjadi juara turnamen sepakbola Open Cup Desa Galang yang memperebutkan piala Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Mempawah, Dr. H. Rahmad Satria, SH, MH.
Berkat quatrik atau empat gol yang dicetak Adi Satibi, kesebelasan andalan Desa Galang ini berhasil menyudahi perlawan Asasul Mutaqin asal Desa Pasir dengan skor 4-1 pada babak final yang berlangsung di Lapangan Karang Taruna Tunas Baru, Jalan Siliwangi, Desa Galang, Kecamatan Sungai Pinyuh, Minggu (20/11) sore.
Turnamen yang berlangsung sejak sebulan lalu itu, ditutup secara resmi oleh Ketua Askab, Rahmad Satria. Usai babak final berakhir, ia atas nama Askab PSSI mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh jajaran Pemerintahan Desa Galang maupun para suporter dan penonton sehingga turnamen ini dapat terlaksana dengan sukses, aman dan lancar.
“Alhamdulillah, keinginan kita agar turnamen ini menjunjung tinggi semangat fair play dapat terwujud. Terima kasih kepada Kepala Desa Galang yang kami nilai punya komitmen penuh pada penyelenggaran turnamen ini. Kami di PSSI punya tugas mengembangkan sepakbola dan kepala desa beserta seluruh aparat Pemerintahan Desa Galang punya semangat untuk membangun olahraga di desanya,” ucapnya.
Pertandingan Persegal melawan Asasul Mutaqin ini berjalan seru. Disaksikan seribuan penonton, kedua kesebelasan sejak peluit dibunyikan wasit Mulyadi, saling jual beli serangan. Hanya saja kerjasama dan mekanisme serangan Persegal lebih terorganisir. Hasilnya, tim kebanggaan masyarakat Galang ini berhasil mencetak gol pertama melalui kepala Adi. Skor 1-0 untuk keunggulan Persegal bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Asasul Mutaqin mulai mengambil inisiatif penyerangan. Namun kerjasama antar pemain selalu kandas di benteng pertahanan Persegal. Tak ingin kecolongan gol, Persegal kemudian balik menyusun serangan. Dan pergerakan Adi lagi-lagi menjadi momok benteng pertahanan Asasul. Ia berhasil mencatatkan namanya di papan skor tiga kali berturut-turut sebelum diperkecil oleh pemain Asasul, Salam. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap bertahan 4-1.
Atas prestasinya menjadi juara turnamen Open Cup Desa Galang, kesebelasan Persegal berhak membawa pulang uang pembinaan sebesar Rp 10 juta plus trofi dan piala bergilir Ketua Askab PSSI Mempawah, Rahmad Satria. Sedangkan Asasul Mutaqin yang meraih juara kedua, mendapat hadiah uang Rp 7 juta beserta trofi.
Sementara itu untuk kuara ketiga diraih Lamambon Anjongan dengan hadiah uang pembinaan Rp 5 juta plus trofi dan juara keempat diraih PSDW Wajok dan berhak mendapat uang pembinaan Rp 3 juta plus trofi. Sedangkan top skor dengan enam gol diraih Welly dari PSM Malikian. ia berhak membawa pulang uang pembinaan Rp 1 Juta.
Ketua panitia, Abdul Holik, mengucapkan terima kasih atas dukungan Ketua Askab PSSI Mempawah, Rahmad Satria dan Kepala Desa Galang, Rasidi, beserta seluruh pihak baik moril maupun materil sehingga pelaksanaan Open Cup Desa Galang dapat berjalan sukses, aman dan lancar. “Semoga di tahun mendatang, turnamen ini dapat kembali kita gelar dengan lebih besar lagi,” ucapnya.
Berkat quatrik atau empat gol yang dicetak Adi Satibi, kesebelasan andalan Desa Galang ini berhasil menyudahi perlawan Asasul Mutaqin asal Desa Pasir dengan skor 4-1 pada babak final yang berlangsung di Lapangan Karang Taruna Tunas Baru, Jalan Siliwangi, Desa Galang, Kecamatan Sungai Pinyuh, Minggu (20/11) sore.
Turnamen yang berlangsung sejak sebulan lalu itu, ditutup secara resmi oleh Ketua Askab, Rahmad Satria. Usai babak final berakhir, ia atas nama Askab PSSI mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh jajaran Pemerintahan Desa Galang maupun para suporter dan penonton sehingga turnamen ini dapat terlaksana dengan sukses, aman dan lancar.
“Alhamdulillah, keinginan kita agar turnamen ini menjunjung tinggi semangat fair play dapat terwujud. Terima kasih kepada Kepala Desa Galang yang kami nilai punya komitmen penuh pada penyelenggaran turnamen ini. Kami di PSSI punya tugas mengembangkan sepakbola dan kepala desa beserta seluruh aparat Pemerintahan Desa Galang punya semangat untuk membangun olahraga di desanya,” ucapnya.
Pertandingan Persegal melawan Asasul Mutaqin ini berjalan seru. Disaksikan seribuan penonton, kedua kesebelasan sejak peluit dibunyikan wasit Mulyadi, saling jual beli serangan. Hanya saja kerjasama dan mekanisme serangan Persegal lebih terorganisir. Hasilnya, tim kebanggaan masyarakat Galang ini berhasil mencetak gol pertama melalui kepala Adi. Skor 1-0 untuk keunggulan Persegal bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Asasul Mutaqin mulai mengambil inisiatif penyerangan. Namun kerjasama antar pemain selalu kandas di benteng pertahanan Persegal. Tak ingin kecolongan gol, Persegal kemudian balik menyusun serangan. Dan pergerakan Adi lagi-lagi menjadi momok benteng pertahanan Asasul. Ia berhasil mencatatkan namanya di papan skor tiga kali berturut-turut sebelum diperkecil oleh pemain Asasul, Salam. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap bertahan 4-1.
Atas prestasinya menjadi juara turnamen Open Cup Desa Galang, kesebelasan Persegal berhak membawa pulang uang pembinaan sebesar Rp 10 juta plus trofi dan piala bergilir Ketua Askab PSSI Mempawah, Rahmad Satria. Sedangkan Asasul Mutaqin yang meraih juara kedua, mendapat hadiah uang Rp 7 juta beserta trofi.
Sementara itu untuk kuara ketiga diraih Lamambon Anjongan dengan hadiah uang pembinaan Rp 5 juta plus trofi dan juara keempat diraih PSDW Wajok dan berhak mendapat uang pembinaan Rp 3 juta plus trofi. Sedangkan top skor dengan enam gol diraih Welly dari PSM Malikian. ia berhak membawa pulang uang pembinaan Rp 1 Juta.
Ketua panitia, Abdul Holik, mengucapkan terima kasih atas dukungan Ketua Askab PSSI Mempawah, Rahmad Satria dan Kepala Desa Galang, Rasidi, beserta seluruh pihak baik moril maupun materil sehingga pelaksanaan Open Cup Desa Galang dapat berjalan sukses, aman dan lancar. “Semoga di tahun mendatang, turnamen ini dapat kembali kita gelar dengan lebih besar lagi,” ucapnya.