Rombongan Kwarcab Kabupaten Pontianak yang diketuai H. Rahmad Satria, SH, MH, Selasa (5/7) tiba di Sumatera Selatan, untuk menghadiri dan mengunjungi peserta Jambore Nasional (Jamnas) Kabupaten Pontianak, di Bumi Perkemahan Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
Kehadiran Ketua Kwarcab Kabupaten Pontianak tersebut, untuk memberikan dukungan dan semangat kepada kontingen Jamnas Kabupaten Pontianak, yang sejak tanggal 2 Juli lalu sudah berada di Bumi Perkemahan Teluk Gelam.
Rahmad Satria, yang dihubungi via selular mengaku merasa senang dan bangga karena kontingen Kabupaten Pontianak, berada dalam kondisi sehat wa’alfiat. “Saya juga berpesan kepada mereka agar selalu melakukan hal-hal positif dan bisa berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Pontianak,” katanya.
Sekretaris Kwarcab, Ridwan A Wahab, menjelaskan selama mengikuti Jamnas, kontingen Kabupaten Pontianak menjadi kontingen yang pertama kali membangun tenda di Bumi Perkemahan Teluk Gelam, mengalahkan Kabupaten OKI, selaku tuan rumah.
“Alhamdullilah, kontingen kita menjadi yang pertama membangun tenda di Bumi Perkemahan ini, karena lima orang pengurus Kawrcab sudah diberangkatkan 24 Juni lalu, untuk mempersiapkan tenda dan kebutuhan kontingen,” ujarnya.
Selain Rahmad Satria, rombongan Kwarcab Kabupaten Pontianak yang berangkat, diantaranya Kak Mudjiono, Kak Daryono, Kak Dede Muslih, serta salahseorang Anggota DPRD Kabupaten Pontianak, Sy. Shaleh. Rencananya, Rabu (6/7), rombongan Kwarcab akan meninjau langsung kondisi kontingen Kabupaten Pontianak di Bumi Perkemahan Teluk Gelam.
0 comments:
Posting Komentar