Jumat, 09 Mei 2014

Pramuka Edukasi Generasi Muda

Ketua Kwarcab, Rahmad Satria, menerima Piala Bergilir HUT Gudep Machan di Pangkalan SMA Negeri 2 Mempawah
Ada kegiatan kepramukaan di SMA Negeri 2 Mempawah. Selama empat hari, sekolah ini menggelar perkemahan dan kegiatan kepramukaan bagi penggalang dan penegak dalam rangka memperingati HUT ke-26 Gugus Depan 01.031-01.032 Opu Daeng Manambon-Utin Chandramidi (Machan).
Pembukaan Perkemahan Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu (Perkajusami) HUT Gudep Machan ini dilakukan Ketua Kwarcab Kabupaten Pontianak, H Rahmad Satria SH MH, dan dihadiri Mabiran Mempawah Hilir, Drs Rochmad Effendy, bersama unsur muspika, serta Ketua Komite SMAN 2 Mempawah Hilir, Drs H Rubijanto.
Ketua Kwarcab, Rahmad Satria, dalam sambutannya meminta pelaksanaan HUT Gudep Machan ini bisa berlangsung tertib, aman dan bisa mencapai sasaran seperti harapan bersama. Peserta juga diminta bertanding secara jujur dan sportif, serta berpegang teguh pada Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka. “Kalah menang itu biasa yang terpenting bisa menjalin kekompakan dan kebersamaan antara anggota pramuka dan gugus depan,” katanya.
Rahmad juga berharap, melalui HUT Machan ini bisa menuntun generasi muda agar mengisi hari-harinya dengan pelbagai kegiatan positif dan penuh edukasi demi masa depannya. “Mari melalui kegiatan ini kita semakin menunjukkan eksistensi gerakan pramuka sebagai wadah pendidikan karakter bagi generasi muda,” pungkasnya.
Perkajusami ini diikuti sekitar 851 anggota pramuka dari 27 gugus depan penegak dan penggalang yang berasal dari Kota Pontianak, Singkawang, Kabupaten Kubu Raya, Bengkayang, Sambas dan Kabupaten Pontianak. Sedangkan untuk perlombaan meliputi semaphore, formasi sandi, kolone tongkat, hasta karya serta sejumlah lomba lainnya.

0 comments: