Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak yang berlangsung di Gedung Kartini, Desember lalu, dijadikan media utama untuk melakukan konsolidasi internal pengurus, kader, dan simpatisan dalam agenda politik mendatang.
Pada kesempatan itu, DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak menyatakan bakal mendukung penuh Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, H. Morkes Effendi, S.Pd, MH, untuk maju dalam Pilkada Gubernur Kalbar 2014.
“Kami dari unsur akar rumput, kecamatan dan kabupaten siap mendukung dan menyukseskan Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, untuk maju dan menjadi Gubernur Kalbar,” kata Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak, H. Rahmad Satria, SH, MH, saat berbicara pada Rakerda, yang dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, H. Morkes Effendi, S.Pd, MH.
Untuk itu, Rahmad Satria menjelaskan DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak, akan lebih intensif melakukan pendekatan pada konstituen secara integrasi, memaksimalkan langkah politik dan pembentukan citra partai ke depan, serta memenangi Pemilihan Gubernur Kalbar tahun 2012 mendatang.
“Saya yakin pada Pemilu dan Pilgub mendatang Partai Golkar bisa menang. Kita mempunyai langkah-langkah dan strategi untuk pemenangan Pemilu dan membangun pencitraan Partai Golkar dalam rangka menetapkan program-program kepengurusan periode 2010-2015. Kita siap mensukseskan calon-calon yang diusung dalam pemilihan kepala daerah,” katanya.
Sedangkan Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, H. Morkes Effendi, mengakui konsolidasi partai penting dilaksanakan. Jika tidak tuntas maka program partai selanjutnya akan susah dilaksanakan.
“Untuk program ke depan, kita memiliki catur sukses yaitu sukses konsolidasi, sukses kaderisasi, sukses pembangunan, dan sukses pemilu baik Pilkada maupun Pemilu Legislatif dan Presiden. Catur sukses ini saling berkaitan dan PG memiliki slogan baru Suara Golkar, Suara Rakyat!” katanya.
Sementara itu, Wakil Bupati Pontianak, Drs. H. Rubijanto, yang mewakili pemerintah daerah selaku pembina partai politik di Kabupaten Pontianak, mengaku konsolidasi partai yang sudah dilakukan Partai Golkar diharapkan bisa menjadi corong aspirasi bagi masyarakat ke pemerintah.
“Penyampaian aspirasi itu bisa dilakukan melalui perwakilan Partai Golkar di DPRD. Dengan semboyan baru, Partai Golkar membuktikan sudah menyatu dengan rakyat,” ucapnya.
Di waktu yang sama, DPD Partai Golkar Kabupaten Pontianak juga melantik pengurus Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Kabupaten Pontianak periode 2010-2016 yang dilakukan Morkes Effendi. Tampak hadir perwakilan DPP Partai Golkar, M. Ramli.
0 comments:
Posting Komentar