Kamis, 07 Mei 2015

Saka Bhayangkara Mempawah Dikukuhkan


Ketua Kwarcab, Rahmad Satria, menyematkan tanda jabatan kepada Ketua Saka Bhayangkara, Gatot Purwanto.

Pengucapan Tri Satya oleh pengurus Saka Bhayarangkara di hadapan Ketua Kwarcab, Rahmad Satria

Ketua Saka Bhayangkara, Gatot Purwanto, mendapat ucapan selamat dari Rahmad Satria.

Peserta upacara pengukuhan Saka Bhayangkara di Mapolres Pontianak.

Unsur muspida Kabupaten Mempawah menghadiri pelantikan Saka Bhayangkara Kabupaten Mempawah.
Satuan Karya (Saka) Bhayangkara merupakan satu dari sekian saka yang ada di Indonesia. Keberadaan Saka yang pembinaannya dilakukan Kepolisian Negara Republik Indonesia, dinilai mampu membentuk anggota pramuka menjadi masyarakat yang baik, peduli terhadap keamanan, ketertiban masyarakat, serta sadar hukum yang tinggi.
Hal ini disampaikan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Mempawah, H Rahmad Satria, SH, MH, usai melantik Pengurus Satuan Karya (Saka) Bhayangkara Cabang Kabupaten Mempawah masa bakti 2015-2020, di halaman Mapolres Pontianak, Rabu (6/5).
“Semoga kehadiran Saka Bhayangkara ini bisa menampung generasi muda kita agar mendapatkan pendidikan yang baik dan bermartabat, hidup disiplin dengan adanya pengetahuan tentang kebhayangkaraan seperti binmas, kriminalitas hingga tertib berlalu lintas,” ujarnya.
Rahmad Satria juga mengharapkan pengurus Saka Bhayangkara diketuai AKP Gatot Purwanto, SH, dapat membawa organisasi Gerakan Pramuka di Kabupaten Mempawah semakin maju, berguna dan berkontribusi nyata dalam upaya membangun bangsa dan negara, serta menjadi wadah pendidikan karakter bagi generasi muda.
Pada kesempatan tersebut, Rahmad Satria, juga menyatakan tekadnya untuk meningkatkan eksistensi gerakan pramuka melalui pengaktifan seluruh Saka yang ada di Kabupaten Mempawah, mulai dari Saka Bhayangkara, Bakti Husada, Keluarga Berencana (Kencana), Taruna Bumi, Wanabakti, dan Wira Kartika.
“Keberadaan seluruh Saka ini penting. Selain sebagai media pembelajaran bagi anggota pramuka sesuai bidang masing-masing, ilmu pengetahuan dan pengalaman yang didapat nantinya dapat diterapkan ke masyarakat maupun anggota pramuka lainnya,” jelas dia.
Rangkaian pelantikan Saka Bhayangkara diawali dengan pembacaan surat keputusan tentang pengurus Saka Bhayangkara masa bakti 2015-2020, tanya jawab pelantikan yang diajukan Ketua Kwarcab, Rahmad Satria, kepada pengurus Saka Bhayangkara. Kemudian dilanjutkan pengucapan Tri Satya dan Ikrar, penandatangan berita acara pelantikan, serta terakhir penyematan tanda jabatan.

0 comments: